Rabu, 23 Januari 2013

teks pidato tentang penghijauan

assalamualaikumwr.wb

Yang terhormat wali kelas IX-9 ibu jumiati
Dan teman-teman yang saya cintai

Puji syukur kepada allah swt yang telah memberikan nikmat sehat kepada kita siang hari ini, salawat dan salam marilah kita panjatkan kepada nabi besar muhammad saw.

Pada kesempatan ini saya akan menyampaikan hal penting tentang penghijauan.
Seperti yang kita ketahui manfaat pepohonan bagi manusia sangatlah penting.
Contohnya untunk menyimpan cadangan air untuk manusia dan mahluk lainnya,
untuk membuat udara menjadi sejuk, untuk mencegah terjadinya longsor dan
sebagainya. seperti yang kita sering dengar banjir dimana-mana.

Teman-teman yang saya cintai, tahukah apa penyebab terjadinya itu?penyebabnya
adalah berkurangnya hutan dimana-mana.

perlu kita ketahui indonesia adalah negara yang subur, pepohonan yang ditanam disana
akan tumbuh subur. tetapi ironisnya hutan di negara kita banyak yang gundul, lahan-lahan kosong di buat perumahan dan pabrik-pabrik yang seolah-olah manusia akan menguntungkan.tetapi malah sebaliknya.
dimana kata-kata mutiara yang telah diucapkan sejak indonesia merdeka yaitu "nusantara bagaikan jamrud katulistiwa".

teman-teman yang saya banggakan marilah kita jadikan indonesia kita menjadi "jamrud katulistiwa"
dengan cara penghijauan.satu orang berkewajiban untuk menanam pohon untuk kelangsungan hidup
kita dimasa depan.sekian dari saya jika ada kesalahan mohon dimaklumi.

wassalamualiakum wr.wb